Masih BanyakAngan dan harapan yang ingin kita raih, masih banyak tangga yang harus kita bangun untuk meraih kejayaan , tangan tangan kecil Anak-anak kecil masih menunggu untuk di tuntun menggapai prestasi yang gemilang , melepas senyum dan kenangan indah, menyambut dengan semangat dan harapan cerah.
Itulah sepenggal bait kata yang terucap pada hari ini terdapat momen penting yang terselenggara di SLB Negeri Tanah Bumbu yaitu pisah sambut kepala sekolah SLB Negeri Tanah Bumbu, Haryono.S.Pd mendapatkan amanah untuk bertugas di tempat yang baru yaitu SLBN Pelaihari Tanah Laut adapun Jabatan Kepala Sekolah SLB Negeri Tanah Bumbu Yang Baru Menik Sri Harimuti, S.Pd.
Sebagai abdi Negara yang baik, beliau harus siap berangkat menjalankan tugas Negara, baik dalam keadaan merasa ringan maupun berat.
untuk menandai momen tersebut, pada hari ini Selasa ( 24/10/23) dilaksanakan Acara Pisah Sambut Kepala Sekolah Di Aula SLBN Tanah Bumbu walau sangat Sederhana namun sangat membekas di hati dan akan menjadi kenangan yang terindah buat Keluarga Besar SLB Negeri Tanah Bumbu.
Pisah sambut juga di hadiri Para dewan guru, para siswa, wali murid dan komite sekolah dan Pengawas Sekolah dari Dinas Pendidikan Provinsi Kalimantan Selatan.
Dalam Sambutannya Haryono.S.Pd menyampaikan, "meskipun Saya hanya sekitar 7 bulan mengabdi di SLBN Tanbu ini akan tetapi Perasaan saya lebih dari satu tahun, itu Perasaan saya, bagi saya Perasaan boleh berbeda Namun hati kita tetap satu.
ada kebanggaan yang luar biasa bercampur keharuan yang mendalam saat, Bapak Ibu guru, para Siswa dan orang tua yang membuat acara Pisah sambut seperti ini, untuk itu "Saya mohon beribu ribu maaf seandai nya ada kesalahan atau kehilapan saya saat bertugas di SLBN Tanah Bumbu ini, baik yang di sengaja ataupun yang tidak sengaja Saya memohon ampun dan Maaf. ungkap Haryono.
Kepala Sekolah SLBN Tanah Bumbu yang Baru Menik Sri Harimuti, S.Pd. juga menyampaikan dalam sambutannya, "Saya minta bimbingan kepada Teman Bapak Ibu guru serta orang tua wali murid, "Disini saya juga banyak belajar menyesuaikan diri memikul Tanggung jawab sekolah, untuk itu saya sangat berharap minta teguran dari Bapak Ibu guru dan orang tua wali murid, agar nantinya SLB Negeri Tanah Bumbu kedepannya lebih maju.
Karena tanpa Dorongan Bapak Ibu guru dan orang tua wali murid mungkin Jabatan saya sebagai Kepala Sekolah tidak berarti Apa apa, untuk itu saya sangat berharap Bantua Bapak dan Ibu guru sekalian ujar Menik.
0 Komentar